Persamaan Termokimia

 Persamaan termokimia merupakan persamaan reaksi yang mengikutsertakan perubahan entalpinya.


a. Reaksi Endoterm

Entalpi sistem pada reaksi endoterm bertambah, karena entalpi produk lebih besar daripada entalpi reaktan sehingga ΔH  > 0. 

Contoh : 

Reaksi pelelehan es, H2O(s)  →  H2O(l) menyerap kalor sebesar 6,01 kJ. 

Persamaan termokimianya dapat ditulis :     

H2O(s)  →  H2O(l)            ΔH = +6,01 kJ



b. Reaksi Eksoterm

Entalpi sistem pada reaksi eksoterm berkurang, karena entalpi produk lebih kecil daripada entalpi reaktan sehingga ΔH < 0. 

Contoh : 

Reaksi pembakaran karbon, C(s)   +  O2(g)  →  CO2(g) melepaskan kalor sebesar 393,5 kJ.               

Persamaan termokimianya dapat ditulis :     

C(s)   +  O2(g)  →  CO2(g)   ΔH = -393,5 Kj



Belum ada Komentar untuk "Persamaan Termokimia"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel